Monday 6 September 2010

KEMBALI BEKERJA KERAS SETELAH SEKIAN WAKTU HANYA BERSENANG-SENANG

Akhirnya menjelang masa kuliah yang sudah berakhir ini dan setelah sempat terlena beberapa saat, aku memutuskan untuk kembali menjadi seorang pekerja keras. Total sekitar hampir dua tahun terakhir aku menjadi pribadi yang terlalu santai dan hampir-hampir tidak punya arah dalam menjalani kehidupan. Pada masa-masa tersebut, aku tidak menampakkan bahwa aku adalah orang yang luar biasa. Aku hanya tampak seperti orang yang biasa-biasa saja, aku seolah-olah kehilangan seluruh kemampuan terbaikku dan juga hasil kerjaku yang biasanya selalu yang terbaik.
Kini, aku kembali melatih diri untuk menjadi seorang pribadi yang selalu maksimal dalam menjalani segala hal. Pribadi yang selalu totalitas dan memberi yang terbaik dalam segala sesuatu yang dikerjakannya. Dari seluruh hasil peninjauan ulang atas apa yang aku lakukan sebelum masa dua tahun yang aku sebutkan diatas, aku mendapatkan bahwa pada masa-masa dimana aku bekerja keras yang terbaik selalu ada hasil-hasil yang terbaik yang aku peroleh. Pada masa-masa tersebut, aku dikenal sebagai orang dengan kinerja terbaik dalam setiap organisasi yang aku ikuti dan bahkan aku menjadi pendatang terbaru terbaik dalam salah satu organisasi dimana aku terlibat sebagai anggotanya. Sungguh saat-saat itu benar-benar luar biasa.
Dengan segala upaya yang keras dan terbaik, aku mencoba mengembalikan seluruh kemampuan terbaik yang aku miliki. Aku melatih diri dengan sangat baik, sebaik yang aku dapat untuk meraih impian-impian besar lain yang belum tercapai. Dari seluruh perjalanan hidupku aku juga sadar bahwa kerja keras tidak identik dengan kerja yang menderita. Ketika kita menikmati semua yang kita kerjakan atau mengerjakan sesuatu yang kita sukai, kita tidak akan merasa bahwa kerja keras itu adalah kerja keras. Seolah kita merasa bahwa kerja keras yang kita lakukan sepanjang hari itu adalah sekadar seperti pemuasan hasrat kita dan seolah-olah kita sedang bermain-main di dalamnya.
Sungguh kerja keras itu indah untuk dilakukan dan juga akan memberikan hasil-hasil yang indah pada akhirnya. Kerja keras yang kita lakukan saat ini adalah harga yang kita bayarkan dimuka untuk semua hasil-hasil terbaik, impian-impian terbesar, dan segala sesuatu tidak biasa lain yang akan kita peroleh atau wujudkan di masa depan. Aku harus ingatkan diriku sendiri bahwa tidak semua hal gratis di dunia ini. Ada yang gratis, tapi ada juga yang harus bayar bahkan mungkin dengan harga yang sangat mahal untuk meraihnya. Harga yang mahal biasanya identik pula dengan kualitas yang terbaik dari sesuatu yang dapat dibayar oleh harga tersebut. Work hard, enjoy hard and then be success !

No comments:

Post a Comment

KumpulBlogger