Thursday, 10 February 2011

Saya Ajari Lagi Diri Saya

Akhir-akhir ini, saya menghabiskan sebagian besar waktu saya untuk mempelajari hal-hal baru tapi lama. Hal-hal baru tapi lama ? Apa maksudnya ? Yang saya maksudkan dengan hal-hal baru tapi lama adalah hal-hal baik atau hebat yang dahulu sudah pernah saya lakukan tapi sudah untuk sekian lama tidak pernah saya lakukan kembali. Itulah pengertian dari hal-hal baru tapi lama.
Jika saya ingat-ingat kembali, dahulu saya adalah orang yang sangat efektif dalam menjalani kehidupan. Saya kerjakan pekerjaan dengan sesingkat mungkin dan kemudian dengan segera beralih ke pekerjaan lain atau bahkan jika perlu bersenang-senang. Dahulu sekali saya adalah pribadi yang sangat efektif dalam seluruh aktivitas saya. Saya adalah orang yang sangat tidak suka menyia-nyiakan waktu saya dan saya juga adalah orang yang sangat tidak suka menghabiskan dua atau tiga jam untuk pekerjaan yang saya percaya dapat dilakukan hanya dengan waktu satu jam. Saya benci menghabiskan waktu terlalu lama untuk suatu pekerjaan yang seharusnya bisa dikerjakan dengan sangat cepat. Saya benci segala sesuatu yang tidak efektif.
Prinsip-prinsip hidup yang efektif, prinsip-prinsip melakukan segala sesuatunya dengan cepat dan efektif itulah yang sekarang sedang berusaha saya pelajari dan terapkan lagi dalam kehidupan saya. Mempelajari dan kemudian mencoba menerapkan kembali hal baik yang dahulu sudah pernah kita lakukan dan selama sekian waktu tidak pernah kita lakukan itu tidaklah mudah. Agar dapat melakukannya kembali dibutuhkan sejumlah pembiasaan diri untuk melakukannya kembali dengan sangat baik dan sangat tepat. Saya latih dan biasakan diri saya sendiri untuk kembali menjadi pribadi yang efektif, untuk kembali menjadi pribadi yang mampu melakukan segala pekerjaan dengan secepat mungkin dan seefektif mungkin untuk sesegera mungkin melakukan hal-hal lain seperti beristirahat atau bersenang-senang.
Itulah yang sedang berusaha saya lakukan kembali, yaitu menjadi pribadi yang efektif dalam menjalani kehidupan. Saya ingin kembali menjadi pribadi yang efektif. Itulah pilihan saya yang bisa berbeda dengan pilihan-pilihan Anda. Hidup ini penuh dengan pilihan, Anda dapat memilih segala macam pilihan yang tersedia yang paling sesuai dengan apa yang Anda inginkan, termasuk dalam hal ini menjadi pribadi yang efektif atau tidak. Segala pilihan terletak di tangan kita dan kita pula yang harus bertanggung jawab terhadap segala pilihan kita. Be more effective people ! How about you ?

No comments:

Post a Comment

KumpulBlogger