Friday, 10 December 2010

Definisi Profesionalisme


Profesionalisme, saya percaya sebagian besar dari kita, tanpa peduli apapun profesi atau pekerjaan yang kita jalani, pasti pernah mendengar kata ini. Namun, apakah semua dari kita yang pernah mendengar kata ini juga benar-benar memahami apa makna atau arti kata tersebut ? Saya tidak tahu pasti, namun saya secara pribadi tidak terlalu mengetahui makna kata tersebut. Didorong oleh rasa penasaran saya, pagi ini, saya memutuskan untuk melakukan pencarian melalui mesin pencari di Internet mengenai makna kata profesionalisme. Berikut beberapa makna kata profesionalisme yang berhasil saya temukan dari beragam sumber:
1.      Profesionalisme ialah sifat-sifat (kemampuan, kemahiran, cara pelaksanaan sesuatu dan lain-lain) sebagaimana yang sewajarnya ter­dapat pada atau dilakukan oleh seorang profesional. (sumber: www.wikipedia.org).
2.      Profesionalisme merupakan komitmen para anggota suatu profesi untuk meningkatkan kemampuannya secara terus menerus. (sumber: http://nuritaputranti.wordpress.com).
3.      Profesionalisme ialah sesuatu yang lebih mengarah pada (spirit, jiwa, sikap, karakter, semangat, nilai) yang dimiliki dari seorang yang profesional. (sumber: www.haryantokandani.com).
4.      Profesionalisme sangat berkaitan erat dengan ruang lingkup kehidupan profesional seseorang. Apa yang dikerjakan harus benar-benar menunjukkan keahlian dan keterampilannya berdasarkan pada kejuruan atau spesialisasinya. (sumber: http://kipsaint.com).
5.    Profesionalisme berasal dari kata profesional yang mempunyai makna yaitu berhubungan dengan profesi dan memerlukan kepandaian khusus untuk menjalankannya. (sumber: KBBI, 1994).
6.      Profesionalisme ialah mutu, kualitas, dan tindak tanduk yang merupakan ciri suatu profesi atau orang yang profesional. (sumber: KBBI Offline versi 1.1).
7.      Profesionalisme adalah sebutan yang mengacu kepada sikap mental dalam bentuk komitmen dari para anggota suatu profesi untuk senantiasa mewujudkan dan meningkatkan kualitas profesionalnya. (sumber: http://id.answers.yahoo.com).
8.    Profesionalisme adalah komitmen para profesional terhadap profesinya. Komitmen tersebut ditunjukkan dengan kebanggaan dirinya sebagai tenaga profesional, usaha terus-menerus untuk mengembangkan kemampuan profesional, dan seterusnya. (sumber: http://ebekunt.files.wordpress.com).
9.      Profesionalisme pada intinya adalah kompetensi untuk melaksanakan tugas dan fungsinya secara baik dan benar. (sumber: http://community.gunadarma.ac.id).
10.  Profesionalisme adalah suatu paham yang mengajarkan bahwa setiap pekerjaan harus dilakukan oleh orang yang profesional. (sumber: http://jenarjinggabuana.blogspot.com).
Itulah sepuluh definisi mengenai profesionalisme yang berhasil saya temukan melalui pencarian melalui mesin pencari di Internet. Semoga seluruh definisi profesionalisme yang saya bagikan disini dapat bermanfaat bagi kita semua dalam membantu kita menjadi pribadi-pribadi yang lebih profesional dalam setiap aktivitas atau pekerjaan yang kita jalani. Terima kasih.

No comments:

Post a Comment

KumpulBlogger